Cara Menggunakan Google Fonts

Ini Tampilan Baru Google Fonts

News - 18 Jun 2016

Google Font pertama kali diluncurkan pada tahun 2010 sebagai inisiatif untuk menciptakan cara yang mudah dan sederhana dalam menambah font/tipografi ke sebuah situs web. Bagi Anda yang gemar menggunakan web font yang disediakan oleh Google akan senang dengan kabar baru dari Google Fonts.

Google Fonts secara resmi telah mengenalkan tampilan interface baru yang lebih nyaman untuk digunakan serta dengan fitur menarik lainnya. Tampilan Google Fonts yang baru menggunakan konsep Material Design, tentunya sebagai salah satu framework CSS buatan Google.

Baca juga : Tips Menggunakan Google Font API

Di tampilan baru Google Fonts ini setidaknya terdapat 800 font yang siap Anda gunakan. Serta Anda juga dapat langsung mencoba memvisualisasikan tampilan antara satu font dengan font lainnya untuk melihat apakah nantinya terlihat bagus atau tidak jika digunakan di halaman web.

Untuk Anda yang ingin menggunakan Google Fonts dengan tampilan baru silahkan berkunjung ke Google Fonts.

Selamat mencoba…